Laboratorium Praktikum Analisis Bahan dan Dasar-Dasar Proses
Laboratorium Analisis Bahan dirancang sebagai laboratorium praktikum bagi mahasiswa s emester 2 untuk memperkuat keterampilan dasar ilmu teknik kimia. Praktikum Analisis Bahan merupakan praktikum yang terkait dengan penggunaan metode-metode standar untuk menganalisis dan mengkarakterisasi bahan/material. Karena laboratorium ini hanya diperuntukan untuk praktikum mahasiswa semester 2, maka secara khusus tidak ada kegiatan riset pada laboratorium ini. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan fasilitas dan peralatan di Lab ini digunakan untuk penelitian sepanjang jadwal penggunaan tidak bersamaan dengan kegiatan praktikum. Karena dirancang untuk praktikum dasar ilmu teknik kimia, maka luaran dari laboratorium adalah memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memiliki beberapa kompetensi sebagai berikut: menentukan & menganalisis secara kuantitatif proses dan parameter proses berdasar data percobaan, mengidentifikasi hazard (proses & bahan kimia) & memperagakan penggunaan Alat Perlindungan Diri (APD), menjelaskan aspek lingkungan dan waste management terkait pelaksanaan percobaan, melakukan kerja kelompok, komunikasi, serta membuat laporan tertulis hasil percobaan secara individu. Fasilitas dan peralatan yang ada sebagian besar digunakan untuk mendukung pelaksanaan praktikum dasar ilmu teknik kimia, yang digunakan secara bersamasama dengan Laboratorium Dasar-Dasar Proses.
Laboratorium Dasar-Dasar Proses dirancang sebagai sarana praktikum proses bagi mahasiswa semester 3 (semester ganjil) untuk memperkuat keterampilan dasar ilmu teknik kimia sebagai kelanjutan dari praktikum analisis bahan pada semester 2 (semester genap). Praktikum ini berisi proses-proses teknik kimia sederhana baik fisik maupun kimia seperti penyerapan/penjerapan, pemisahan/pemurnian, reaksi, pemungutan/isolasi bahan alami dan lainlain. Data percobaan dianalisis secara kuantitatif untuk mendapatkan parameterparameter proses. Karena lab ini hanya diperuntukan untuk praktikum mahasiswa pada semester 3, maka tidak ada kegiatan riset pada lab ini. Fasilitas dan peralatan yang ada sebagian besar digunakan untuk mendukung pelaksanaan praktikum dasar ilmu teknik kimia, sehingga terdapat instrument khusus. Beberapa topik praktikum yang dilakukan di antaranya: Adsorpsi/kesetimbangan padat-cair, Pemungutan/pemurnian bahan organik/anorganik, Pemisahan bahan organic/anorganik, Isolasi/ekstraksi/pengambilan bahan-bahan alam, Rekasi kimia esterifikasi, hidrolisis, dan lain-lain.
- Ketua:
Prof. Dr. Ir. Edia Rahayuningsih, M.S., IPU. - Anggota:
- Ir. Suprihastuti Sri Rahayu, M.Sc., IPU.
- Indra Perdana, S.T., M.T., Ph.D.
- Dr. Joko Wintoko, S.T., M.Sc.
- Prof. Himawan Tri Bayu Murti Petrus, S.T., M.E., D.Eng.
- Dr. Ing. Ir. Teguh Ariyanto, S.T., M.Eng., IPM, ASEAN Eng.
- Maulana Gilar Nugraha, S.T., M.Eng., Ph.D
- Laboran:
- Hariyamto, S.Sos.
- Nurlaila Kurnia Dewi, S.Pd.